Tertarik Beli HP Baru? Pertimbangkan 5 Hal Ini Dulu!
KakaKiky - Saat ini HP atau smartphone sudah menjadi kebutuhan yang bisa menunjang kegiatan sehari-hari pemiliknya. Ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan HP, seperti komunikasi, bermain sosial media, mencari informasi, jualan online, belanja online, mengakses Gmaps dan masih banyak lagi.
Kemudahan dan manfaat yang
ditawarkan oleh HP, hampir semua orang memilikinya. Baik anak-anak hingga orang
dewasa pasti memiliki HP. Tidak mengherankan jika terus tercipta HP baru dengan
fitur yang lebih lengkap dan canggih. Tertarik untuk beli HP baru? Ini beberapa
pertimbangan yang harus diperhatikan.
5
Pertimbangan untuk Beli HP Baru
Berikut ini beberapa hal yang
bisa kamu jadikan pertimbangan ketika akan membeli HP baru:
1.
Sesuaikan dengan Budget yang Dimiliki
Hal pertama yang harus
menjadi pertimbangan adalah budget yang dimiliki. Kamu harus membeli HP sesuai
dengan kondisi keuangan. Boleh-boleh saja membeli HP baru dengan harga yang
mahal, asalkan uangnya ada.
Setelah menyesuaikan dengan
budget, selanjutnya kamu bisa melihat spesifikasi HP. Pilihlah HP dengan
spesifikasi sesuai dengan kebutuhan pribadi kamu.
2.
Tentukan Merek dan Tipe HP
Selanjutnya kamu perlu
menentukan merek HP apa yang ingin dibeli. Kamu bisa memilih membeli merek HP
yang sama dengan merek HP yang lama. Bisa juga membeli HP dengan merek yang
berbeda. Apapun merek HP yang dipilih asalkan memiliki kualitas yang baik.
Setelah itu, tentukan tipe HP
yang akan dibeli. Tipe HP yang ada di pasaran sangatlah banyak dan beragam.
Bahkan saking banyaknya, membuat HP terlihat sangat mirip padahal sangat
berbeda, terutama dari segi fitur yang dimiliki.
3.
Ukuran Layar
Hal penting lainnya yang harus
diperhatikan saat akan membeli HP baru adalah ukuran layar HP. Kamu yang suka
menggunakan HP untuk bermain game atau streaming film, disarankan untuk memilih
HP dengan ukuran layar yang lebih besar. Contohnya seperti HP dengan layar
berukuran antara 5,5 inci dan 6 inci.
Pastikan HP yang dibeli
memiliki layar dengan resolusi 1280 x 720 piksel atau lebih tinggi. Alasannya
agar ketika digunakan bisa membuat mata menjadi lebih nyaman. Selain ukuran
layar, kamu juga harus mempertimbangkan kenyamanan HP saat digenggam.
Jika kamu tidak suka
menggenggam HP yang berat, maka bisa memilih HP dengan ukuran body yang lebih
kecil dan tipis. Memilih HP dengan ukuran body tersebut akan membuat kamu lebih
mudah dan nyaman saat menggenggam ataupun menggunakannya dengan satu tangan.
4.
Performa HP
Sebelum dibeli. Kamu harus
tahu performa dari HP tersebut. Mulai dari chipset atau prosesor dan RAM yang
digunakan. Disarankan untuk memilih HP yang menggunakan prosesor Qualcomm
Snapdragon 652 atau Snapdragon 820 dan juga 821.
Alasan memilih prosesor
tersebut adalah memungkinkan penggunanya untuk bisa melakukan multitasking
tanpa batas. Selain itu, HP dengan prosesor Qualcomm Snapdragon cocok untuk
pengguna yang suka main game berat, edit gambar maupun video dan streaming
video.
Jika kamu suka menyimpan file
di HP, maka disarankan untuk memilih HP dengan RAM dan penyimpanan internal
yang besar. Beberapa pilihan RAM dan memori internal yang besar adalah 2/128GB,
6/128GB, 8/128GB, 8/256GB dan sebagainya.
5.
Daya Tahan Baterai
Daya tahan baterai menjadi
hal yang perlu diperhatikan agar tidak terlalu sering melakukan pengisian daya.
Kamu bisa mempertimbangkan untuk membeli HP dengan kapasitas baterai 5000mAh.
HP dengan kapasitas baterai
sebesar itu biasanya dilengkapi dengan fitur penghemat daya dan juga pengisian
cepat sehingga bisa lebih lama dan nyaman saat menggunakannya.
Nah itulah 5 hal yang harus diperhatikan saat akan beli HP baru. 5 hal diatas harus diperhatikan agar tidak salah membeli HP. Jika sudah salah beli maka tidak akan nyaman saat menggunakannya.
kamu harus memanfaatkan kesempatan menarik untuk mendapatkan reward suka-suka degan menggunakan aplikasi cashback GetPlus. Poin yang dikumpulkan dari hasil belanja bisa digunakan kembali untuk membeli outfit kece, jajan di F&B dan sebagainya.