Takut Data Hilang? Gunakan Layanan Cloud Storage Ini!

gunakan layanan cloud storage untuk mencegah hilangnya data

KakaKiky - Semakin berkembangnya teknologi, penggunaan data dalam kehidupan sehari-hari semakin meningkat. Apalagi ketika masa pandemi akhir tahun 2019 lalu mulai menyerang, penggunaan internet dan data meningkat secara gila-gilaan karena banyak orang diwajibkan untuk kerja dari rumah. Tak heran jika kita semua juga mulai terbiasa untuk menyimpan data dalam berbagai format, baik itu foto, video, dokumen, maupun aplikasi, dan sebagainya.

Namun, kita juga seringkali menghadapi berbagai masalah yang berhubungan dengan penyimpanan data. Salah satunya adalah kekhawatiran bahwa data kita bisa hilang karena kerusakan pada perangkat penyimpanan atau karena serangan virus. Oleh karena itu, penyimpanan data pada cloud storage menjadi alternatif yang banyak dipilih oleh banyak orang.

Apa itu layanan Cloud Storage?

Cloud storage merupakan penyimpanan data pada server yang terhubung dengan internet. Dalam hal ini, pengguna dapat mengakses dan menyimpan data mereka dari jarak jauh tanpa harus memikirkan perangkat penyimpanan fisik seperti hard disk atau flash disk. Dengan begitu, data yang disimpan pada cloud storage akan lebih aman dan terjamin keamanannya.

Mengapa Cloud Storage Lebih Aman Dari Penyimpanan Fisik?

kelebihan dari layanan cloud storage dibanding penyimpanan fisik

Ada beberapa alasan mengapa cloud storage (penyimpanan awan) dianggap lebih aman daripada penyimpanan fisik, yaitu:

1. Backup Data Otomatis

Cloud storage sering kali menawarkan fitur backup data yang secara otomatis membuat cadangan data dan mempertahankan beberapa salinan data lokasi geografis yang berbeda. Jika ada bencana alam atau masalah teknis di salah satu lokasi, data yang kamu miliki akan tetap aman di lokasi cadangan lainnya. Namun, biasanya agar dapat menggunakan fitur backup data otomatis seperti ini kamu harus memiliki internet yang cepat dan stabil agar data terbackup secara sempurna.

2. Keamanan Fisik

Penyedia cloud storage biasanya menyimpan data pada pusat data yang sangat aman, dengan keamanan fisik yang ketat, termasuk pemantauan 24 jam dan pengamanan fisik seperti kamera pengawas, penjaga keamanan, dan kontrol akses yang ketat.

3. Enkripsi Data

Penyedia cloud storage sering kali menyediakan fitur enkripsi data yang memastikan bahwa data Anda dienkripsi sebelum dikirim ke server penyimpanan awan dan selama disimpan di sana. Ini berarti bahkan jika ada peretas yang mampu membobol sistem penyimpanan awan, data Anda akan tetap terlindungi karena tidak dapat diakses tanpa kunci enkripsi yang tepat.

4. Keandalan

Penyedia cloud storage biasanya menawarkan tingkat keandalan yang sangat tinggi, dengan waktu operasi yang hampir 100%. Ini karena mereka memiliki sumber daya yang cukup untuk menangani beban kerja yang besar, dan mereka terus memperbarui sistem yang dimiliki untuk mengoptimalkan kecepatan dan keandalan.

5. Fleksibel dan akses yang mudah

Cloud storage memberikan kamu fleksibilitas untuk mengakses data dari mana saja, kapan saja, dan dengan perangkat apa pun selama kamu memiliki koneksi internet. Selain itu, penyedia cloud storage biasanya menawarkan pengaturan hak akses, sehingga kamu dapat menentukan siapa saja yang dapat mengakses data dan untuk tujuan apa.

Meskipun cloud storage memiliki banyak keuntungan dalam hal keamanan, namun penting untuk diingat bahwa tidak ada sistem penyimpanan data yang sepenuhnya aman. Oleh karena itu, penting untuk menggunakan kata sandi yang kuat dan unik, menghindari membagikan informasi rahasia dengan orang yang tidak dikenal, dan tentunya memilih penyedia cloud storage yang terpercaya seperti IndiHome dari Telkom Indonesia.

Layanan Cloud Storage Aman Dan Terpercaya Dari IndiHome

Layanan Cloud Storage Aman Dan Terpercaya Dari IndiHome

Provider internet IndiHome yang merupakan provider internet terkenal di Indonesia memiliki salah satu fitur layanan yang sangat bermanfaat dan memudahkan kamu untuk melindungi data-data penting di cloud storage.

Cloud Storage for IndiHome merupakan layanan yang memungkinkan kamu untuk menyimpan data-data penting seperti dokumen perusahaan, dokumen kuliah, project, foto, video, dan data-data lainnya secara online. Jadi, kamu tidak perlu takut kehilangan data-data penting tersebut jika suatu saat perangkat yang kamu gunakan rusak atau terkena virus.

Data-data yang kamu simpan di Cloud Storage for IndiHome bisa kamu akses kapan saja, di mana saja, dan dengan menggunakan perangkat apa saja, asalkan kamu punya koneksi internet.

Harga Cloud Storage For IndiHome

Pelanggan IndiHome dapat menikmati layanan penyimpanan data digital seperti foto, musik, dan dokumen penting di Cloud Storage for IndiHome dengan harga mulai dari Rp16.000 per bulan untuk kapasitas penyimpanan sebesar 50 Gb.

Untuk dapat menggunakan layanan ini, pastikan kamu sudah berlangganan IndiHome dari Telkom Indonesia dan memiliki akun myIndiHome serta mendownload aplikasi Cloud Storage For IndiHome melalui aplikasi Google Play.

Kesimpulan

Layanan cloud storage merupakan tempat penyimpanan yang tepat untuk data-data penting. Kamu dapat mengakses data yang kamu upload ke layanan cloud storage di manapun kamu berada asalkan ada internet.

Namun, jika kamu memiliki data yang sangat besar mencapai ratusan Gb, akan lebih baik jika kamu membeli sebuah harddisk atau SSD eksternal untuk menyimpan data-data dalam ukuran yang cukup besar tersebut. Jika kamu bingung menentukan pilihan dan melihat harga dari harddisk dan SSD, kamu bisa mengunjungi situs perbandingan harga untuk melihat dan mendapatkan harga yang terbaik.

Nah sobat, itulah pembahasan tentang layanan cloud storage, manfaat, dan kelebihannya serta rekomendasi Cloud Storage for IndiHome yang bisa kamu coba untuk gunakan. Cukup sekian pembahasan kali ini, semoga bermanfaat. Jangan lupa untuk meninggalkan jejak berupa komentar di bawah, wassalamu’alaikum and Be Prepared!