Bank Digital: Pengertian, Manfaat Dan Kelebihan, Serta Rekomendasi
Rekomendasi Bank Digital |
KakaKiky - Perubahan perilaku konsumsi masyarakat kian hari turut membuat banyak perubahan terjadi di kehidupan sehari-hari, di mana masyarakat kini lebih mengandalkan ekosistem online. Hampir semua aspek kehidupan sekarang ini sudah di digitalisasi, mulai dari memesan makanan, booking penginapan, memesan transportasi online, mengatur keuangan bulanan, sampai dengan melakukan konsultasi kesehatan pun saat ini sudah bisa dilakukan secara online.
Tidak hanya sebatas itu, saat ini
industri perbankan konvensional juga telah ikut menerapkan ekosistem online
dengan membuat aplikasi Bank Digital. Ekosistem online adalah salah satu kunci
sukses bank digital ke depannya. Kabarnya, bank-bank digital ke depannya
diperkirakan hanya akan dikuasai oleh grup-grup besar yang memiliki modal kuat,
sehingga jumlah bank digital tidak akan sebanyak bank konvensional.
Nah sobat, pada postingan kali ini Kiky
akan membahas seputar bank digital meliputi pengertian dari bank digital,
manfaat menggunakan bank digital, serta rekomendasi bank digital yang cocok
untuk kamu gunakan saat ini. Pembahasan selengkapnya silahkan di simak pada
penjelasan di bawah ini ya!
Apa itu Bank Digital?
Pengertian Bank Digital adalah
otomatisasi layanan perbankan dari bank konvensional yang memungkinkan nasabah
bank tersebut untuk mengakses produk dan layanan perbankan hanya dengan
menggunakan platform digital secara online.
Perlu diketahui bahwa bank digital itu
bukan hanya sekedar menyediakan layanan mobile banking saja, namun lebih dari
itu. Bank digital adalah bank yang mendigitalkan seluruh operasi perbankan dan
menggantikan kehadiran fisik dari bank tersebut secara online sehingga calon
nasabah tidak perlu mengunjungi kantor cabang bank untuk mengurus segala
sesuatu.
Jadi sekarang jangan salah paham lagi ya
sobat! Bank yang hanya mengusung kan fitur mobile banking bukan berarti dia
bank digital. Namun, jika seluruh aktivitas perbankan nya bisa dilakukan secara
online seperti on boarding nasabah, pelayanan akun bank, sampai dengan
penutupan akun bank baru bisa dikatakan sebagai bank digital.
Apa Manfaat Menggunakan Bank Digital?
Manfaat menggunakan bank digital
Tentunya dengan otomatisasi bank
sehingga dapat digunakan secara online memiliki banyak sekali keunggulan dan
manfaat yang bisa dirasakan oleh nasabahnya. Berikut ini adalah beberapa
manfaat menggunakan bank digital:
- Nasabah bisa menggunakan layanan bank dari mana saja dan kapan saja asalkan memiliki akses internet
- Nasabah bisa melakukan pembayaran tagihan utilitas reguler secara otomatis seperti listrik, telepon, internet, kartu kredit dan sebagainya
- Nasabah dapat mengakses akun kapan saja untuk memantau catatan transaksi akun
- Bank digital sudah terintegrasi untuk pembayaran dengan e-commerce
- Menggunakan bank digital dapat mengurangi risiko penyebaran mata uang palsu
- Lebih mudah dijangkau oleh masyarakat yang tinggal di daerah terpencil asalkan terhubung ke internet
- Nasabah dapat melaporkan dan memblokir kartu kredit hanya dengan mengklik tombol, tentu sangat memudahkan dan memperkuat keamanan privasi nasabah.
Rekomendasi Bank Digital Terbaik
Dengan banyaknya kemudahan dan
keunggulan yang ditawarkan oleh bank digital tentunya membuat masyarakat sangat
tertarik dan antusias untuk dapat menggunakannya. Bagi kamu yang masih bingung
ingin menggunakan bank digital apa untuk digunakan sebagai rekening online
pintar, tenang saja Kiky akan memberikan rekomendasi bank digital yang cocok
buat kamu.
Kamu bisa menggunakan aplikasi Senyumku sebagai bank digital
Image From Youtube - Senyumku Official
Senyumku merupakan aplikasi perbankan
digital yang dapat membantu kamu melakukan segala aktivitas finansial mulai
dari menabung, bertransaksi, mengatur keuangan harian dengan lebih aman, dan
sebagainya. Semua hal tersebut bisa kamu lakukan hanya dengan melalui sebuah
smartphone!
Senyumku merupakan produk bank digital
yang diusung oleh PT Bank Amar Indonesia yang dimiliki oleh sebuah perusahaan
multinasional TOLARAM. Aplikasi Senyumku sangat aman untuk kamu gunakan karena sudah
terdaftar dan mendapatkan pengawasan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Kelebihan Menggunakan Aplikasi Senyumku Sebagai Bank Digital
Keuntungan menggunakan Bank Digital Senyumku
Tentu saja karena Senyumku merupakan
bank digital kamu akan mendapatkan segala macam manfaat seperti yang sudah Kiky
sebutkan pada manfaat menggunakan bank digital di atas tadi. Selain itu, juga
ada beberapa manfaat lainnya yang ditawarkan oleh Senyumku, diantaranya adalah:
- Bisa buka rekening secara online melalui smartphone dan langsung aktif serta bisa digunakan untuk bertransaksi
- Buka rekening online tidak perlu setoran awal
- Bisa digunakan sebagai aplikasi keuangan yang membantu kamu merekapitulasi catatan keuangan secara mudah dan simpel
- Menawarkan keuntungan bunga tabungan sebesar 5.5%
- Rekening online pintar yang bisa menganalisa kebutuhan finansialmu melalui teknologi AI canggih yang disematkan dalam aplikasi
- Memiliki banyak fitur untuk mengatur keuangan seperti celengan senyumku, auto categorization, spending alert, dan spending meter, mothly spending, serta daily digest
Bagaimana? Banyak banget kan manfaat
yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan aplikasi bank digital Senyumku?
Tunggu apalagi, langsung saja daftar sekarang juga untuk mendapatkan berbagai
macam fitur dan kemudahan yang diatawarkan.
Nah sobat, cukup sekian pembahasan
tentang pengertian dari bank digital, manfaat menggunakan bank digital, dan
rekomendasi bank digital yang cocok untuk kamu gunakan sehari-hari. Semoga
artikel ini bermanfaat bagi kamu yang membaca, silahkan tinggalkan jejak berupa
komentar dan bagikan artikel ini ke sahabat dan keluargamu. Terima kasih,
Wassalamu’alaikum and Be Prepared!