Mengenal Vaksin Sinochem Sebagai Vaksin Virus Corona
Vaksin Sinochem - Vaksin Virus Corona |
KakaKiky - Sejak bulan Maret hingga saat ini pandemi virus Corona masih saja berlangsung dan belum menunjukkan tanda-tanda yang pasti kapan akan berakhirnya. Di Indonesia sendiri kasus virus Corona juga masih belum menunjukkan penurunan angka kasus yang signifikan.
Berdasarkan data yang didapatkan dari JHU CSSE COVID-19 hingga saat ini tanggal 8 Desember 2020 sudah ada sebanyak 587.000 kasus COVID-19 yang terkonfirmasi dengan rincian sebanyak 483.000 orang berhasil sembuh dan 18.000 orang meninggal dunia.
China yang diketahui sebagai pusat awal mulanya penyebaran virus Corona tentu saja mendapatkan berbagai macam kritikan dari negara-negara lain. Oleh karena itu China berambisi menciptakan vaksin virus Corona untuk membuktikan ketahanan dan kesiapan mereka menghadapi pandemi luar biasa ini.
Mengenal Vaksin Sinochem Buatan Tiongkok
Mengenal Vaksin Sinochem Buatan Tiongkok |
Hingga saat ini China telah berhasil membuat sebuah vaksin untuk melawan virus Corona yaitu Vaksin Sinochem. Vaksin ini telah memasuki uji coba Fase III dan menjadi salah satu dari 10 vaksin untuk melawan virus corona yang juga ikut masuk ke uji coba fase III tersebut. Vaksin Sinochem merupakan vaksin asal Tiongkok yang dibuat oleh perusahaan Sinovach Biotech Ltd.
Pada saat proses pembuatan vaksin, uji fase III merupakan tahap akhir di mana para ahli akan memberikan vaksin tersebut pada ribuan orang, lalu menentukan apakah vaksin ini bisa melindungi pemakainya dari COVID-19 atau tidak.
Vaksin virus corona setidaknya harus mampu melindungi 50% orang yang divaksinasi agar dapat dianggap efektif. Selain itu pada uji fase ke III ini para ahli juga sangat memperhatikan apakah vaksin tersebut menimbulkan efek samping atau tidak.
Indonesia Salah Satu Lahan Uji Coba Vaksin Sinochem
Indonesia lahan uji coba Vaksin Sinochem |
Perlu kamu ketahui bahwa Indonesia menjadi salah satu lokasi uji coba fase III Vaksin Sinochem yang dibuat oleh perusahaan Sinovac Biotech Ltd. Di Indonesia sendiri, Sinovac bekerja sama langsung dengan Bio Farma untuk memproduksi vaksin virus corona. Selain Indonesia ada beberapa negara lain yang juga ikut melakukan uji coba terhadap vaksin virus Corona ini, di antaranya adalah Bangladesh dan Brasil.
Sinovac juga sedang mempersiapkan pabrik untuk pembuatan vaksin ini. Diharapkan ke depannya pabrik ini dapat memproduksi hingga 100 juta vaksin virus corona dalam setahun. Selain itu Sinovac juga sudah memiliki lima cabang di seluruh China yang memiliki fasilitas R&D dan manufaktur.
Dengan munculnya vaksin-vaksin virus corona ini tentunya setiap orang berharap bahwa Pandemi Virus Corona ini akan segera berakhir secepat mungkin, tanpa adanya korban jiwa yang berjatuhan lagi. Bisa beraktivitas dan berkumpul bersama keluarga tanpa harus takut dihantui oleh perasaan cemas akan virus Corona Lagi.
Kenali Virus Corona Lebih Jauh Melalui Ahlinya
Kenali Virus Corona Melalui Ahlinya |
Dengan mengenali lebih jauh tentang Virus Corona (COVID-19) kita bisa melakukan berbagai macam tindakan pencegahan yang dapat menjauhkan kita dari virus mengerikan ini. Untuk melakukan hal tersebut kamu bisa menanyakannya langsung pada ahlinya melalui aplikasi Halodoc.
Halodoc merupakan sebuah perusahaan teknologi yang bergerak dalam bidang telekonsultasi kesehatan di Indonesia. Dengan menggunakan Halodoc kamu bisa berkonsultasi secara langsung dengan dokter-dokter yang ahli dalam bidangnya. Selain itu kamu juga bisa membeli obat dan bahkan melakukan pemeriksaan laboratorium hanya dengan menggunakan smarphone kapan dan di mana saja!
Saya sendiri juga menggunakan aplikasi Halodoc untuk berkonsultasi seputar kesehatan. Hasil yang didapatkan sangat memuaskan karena yang memberikan jawaban adalah dokter yang ahli dalam bidangnya. Selain itu dokternya juga sangat ramah saat melakukan konsultasi dengan kita.
Nah sobat, itulah ulasan lengkap tentang Vaksin
Sinochem si vaksin yang akan melawan virus corona. Semoga vaksin ini bisa
segera digunakan oleh banyak orang agar tidak ada lagi korban berjatuhan karena
virus Corona. Semoga postingan ini dapat bermanfaat bagi kalian yang sudah
membaca. Jangan lupa untuk meninggalkan jejak berupa komentar di bawah ya!
Cukup sekian, wassalamu’alaikum and Be Preprade!
ini vaksinnya masih belum sempurna kan ya? soalnya virus corona masih bermutasi, katanya sih. Semoga vaksin ini bisa melumpuhkan corona dimuka bumi ini ya
BalasHapusAdanya vaksin Corona ini menjadi harapan baru bagi penanggulangan pandemi covid 19. Dan memang kita gak boleh terburu-buru untuk memakainya, karena harus diujicoba dahulu. Yang terpenting tetap untuk melakukan protokol kesehatan
BalasHapusHmm.. kalo ngomongin vaksin saya ga berani komentar apa-apa. Saya hanya berharap semua akan baik-baik saja meskipun dengan situasi dan kondisi yang tidak mungkin bisa dikembalikan seperti semula.
BalasHapusSebenarnya, vaksin corona ini ada berapa macem, sih?
BalasHapusDari Rusia dan Jerman keknya juga pernah denger. Hemmm 🤔
kira kira apakah semua orang indonesia bisa di vaksin dgn gratis ya, menannti krbijakan pemerintah
BalasHapusagak ngeri juga dengar berita tentang vaksin tapi kalau memang bisa menghindari kita dari virus tersebut ya kita wajib vaksin
BalasHapusHarapannya sih semoga vaksinnya efektif. ATau semoga segera ditemukan vaksin yang efektif. Jadi kita bisa bebas jalan kemana aja kita suka.
BalasHapusAwalnya saya seneng ketika vaksin berhasil ditemukan. Namun, beberapa penolakan vaksin oleh beberapa negara kok membuat saya khawatir. Semoga saja sih sebelum benar-benar dilempar, vaksin memang sudah siap dan aman bagi siapa saja.
BalasHapusWallah, baru tahu aku kalo vaksinnya itu namanya Sinochem, sedangkan perusahannya Sinovac :)
BalasHapusEh yg aku baca, kenapa ya, IDI ngga mau jadi yang pertama divaksin dari Sinovac ini?
Semoga vaksinnya benar-benar bekerja sesuai yanag diharapkan ya Mas. Harapan baru buat babak baru umat manusia, memasuki masa yang dinanti-nantikan dengan berbagai penyesuaian.
BalasHapusVaksin untuk Covid-19 seliweran beritanya akhir-akhir ini ya. Ternyata banyak macamnya. Ada dari berbagai pabrik dan ada yg masih ujicoba. Kemarin ini di Bandung sempat juga ujicoba. Tapi kurang tahu, apakah harus diulang lagi atau engga.
BalasHapusSemoga vaksinnya segera tuntas diujicobakan. Entah itu permainan atau apapun. Tapi adanya pandemi merubah segalanya dan kita jadi struggle untuk hidup.
BalasHapusKehadiran vaksin ini semoga cepat menjadi solusi ya. Dan semoga sebelum benar benar diujikan ke masyarakat sudah diteliti secara mendalam sehingga nilai keberhasilannya tinggi dan tidak ada efek samping
BalasHapusfiz, aku gak mau kena vaksin sebelum pejabat dulu dan para pemimpin daerah yang terkena vaksin, kami warga biasa gak mau di vaksin..
BalasHapusTunggu perkembangannya aja dulu deh gimana-gimananya. Masih deg-deg ser sih kalau bahas tentang vaksin ini. Apalagi kapan hari lihat infonya, dari sekian jenis vaksin, vaksin ini satu-satunya yang belum ada bukti efikasinya
BalasHapusVaksin Sinochem Sebagai Vaksin Virus Corona sedang jadi pusat perbincangan tapi tak ada cara lain, vaksinasi adalah keharusan saat ini
BalasHapusjadi siapa yang mau pake vaksin ini duluan dek? dah ada belum hahahha
BalasHapusserba salah ya masa pandemi gini,, semuanya bingooooooooooooonggggggggggg
Kalo ngobrolin vaksin corona emang bikin rada piyeng dan dag dig dug nih, huhu. Apapun itu semoga vaksinnya beneran aman, tokcer dan bisa cepat didistribusikan yaaa
BalasHapusJujur saja saya masih menunggu edukasi dari pemerintah tentang vaksin ini. Bagaimana pun juga masyarakat perlu tahu sebelum memutuskna untuk mendapatkan vaksin, termasuk tentang biayanya karena dengar2 gak 100% gratis kan
BalasHapussaat baca-baca tentang vaksin ini ada nenek usia 90an yang uji coba vaksinnya, ya allah... semoga efektif ya untuk menangkal corona. Semoga di indonesia pun tidak ada korban lagi karena covid, amiin
BalasHapusAdanya vaksin sinochem ini memang menjadi angin segar ya. Setidaknya ada harapan yah semoga saja setelah melalui uji klinis vaksin ini aman dipakai sehingga COVID-19 bisa segera tertangani
BalasHapusSemoga dengan hadirnya vaksin Sinochem ini, virus si Corona segera pergi dari dunia yang dulu begitu indah ini. Gara gara si Corona semua orang jadi susah ya kak...
BalasHapusAku tuh penasaran banget dengan vaksin Sinochem ini yang dikembangkan di Tiongkok, semoga aja setelah diterapkan di Indonesia itu cocok
BalasHapus