Cara Mengubah Foto Menjadi Anime Hanya Dengan Satu Klik

cara membuat foto jadi anime
Buat foto kamu menjadi anime dengan mudah

KakaKiky - Saat ini anime menjadi konsumsi tontonan yang sangat digemari oleh setiap kalangan. Mulai dari usia muda sampai dengan yang sudah renta. Umur bukanlah pembatas untuk menjadi seorang pecinta anime.

Nah, buat kamu yang sangat menyukai anime dan ingin foto kamu diubah menjadi seperti gambar anime tanpa harus jago editing dan sketch, maka kamu harus coba tutorial yang akan Kiky bagikan berikut ini.

Pada kesempatan kali ini kita akan belajar bagaimana cara mengubah foto menjadi gambar anime dengan menggunakan aplikasi base dari china. Aplikasi ini tidak bisa kamu dapatkan di playstore jadi kamu harus mendownloadnya secara manual melalui link yang ada di bawah. Oke buat kamu yang tertarik, yuk ikuti langkah-langkah di bawah ini!

Cara Mengubah Foto Menjadi Anime

1. Download dan install terlebih dahulu aplikasi base di link berikut ini:

2. Jangan lupa nyalakan koneksi internet kalian, lalu buka aplikasi yang sudah di install tadi.

3. Klik icon tambah untuk menambahkan file.

klik ikon tambah
Klik Ikon Tambah


4. Klik bagian ini untuk memilih jenis foto.

Klik bagian tersebut


5. Klik bagian ini untuk memilih album tempat foto yang ingin kamu ubah.

Cari foto yang ingin kamu ubah


6. Pilih foto yang kamu inginkan dengan menekan tombol bulat yang ada di ujung kanan atas, kemudian klik tombol merah di ujung kanan bawah.

Pilih foto dan klik tombol selanjutnya


7. Kemudian klik pada trim video.

Klik trim videonya


8. Cari icon “meledak” seperti di bawah ini, lalu tinggal di klik dan tunggu prosesnya.

Klik icon meledak dan tunggu prosesnya


9. Setelah selesai, foto kamu akan otomatis berubah menjadi anime. Klik tombol merah di ujung kanan atas.

Klik tombol seperti di atas


10. Jadikan meterannya ke 1080p, lalu pilih tombol save yang ada di bawah.

Jadikan 1080p dan klik tombol di bawah


11. Nah, karena aplikasi ini membuat foto kita menjadi video, kamu tinggal cari saja video yang sudah tersimpan. Pause video tersebut lalu tinggal di screenshot saja.

Cari video yang sudah tersimpan dan screenshot


12. Selamat foto anime kamu sudah jadi!

Foto berhasil diubah menjadi anime

NOTE: Agar foto kamu tidak menjadi abstract saat diubah ke versi anime, pilihlah foto yang jelas dan clear. Jika kamu merasa tutorial di atas susah, silahkan tonton versi videonya yang ada di paling atas. Semoga membantu! [Video sedang di proses]

Nah sobat, itulah tutorial mengubah foto menjadi anime dengan mudah tanpa harus editing dan sebagainya. Cuma dengan satu klik kamu langsung bisa mengubah fotomu menjadi anime. Semoga tutorial ini bermanfaat bagi kalian semua, jika ada hal yang masih dibingungkan tinggalkan komentar di bawah ya! Cukup sekian, wassalamu’alaikum and Be Prepared!