Cara Mengaktifkan Dark Mode (Mode Gelap) Microsoft Edge Dengan Mudah
Mengaktifkan Dark Mode di Microsoft Edge |
KakaKiky - Microsoft Edge terbaru menawarkan berbagai fitur menarik, tak terkecuali fitur Dark Mode (mode gelap). Ya, seperti yang kita ketahui bahwa fitur dark mode merupakan sebuah fitur yang sangat populer pada saat ini.
Hampir semua aplikasi dan software pada saat ini memiliki fitur dark mode. Fitur dark mode dapat membuat kita lebih nyaman dalam menggunakan aplikasi tersebut pada saat malam hari. Selain itu, fitur ini juga bisa menghemat penggunaan baterai kita.
Nah, bagi kalian yang ingin mengaktifkan fitur dark mode pada browser Microsoft Edge caranya sangatlah mudah. Ikuti beberapa langkah yang ada di bawah ini:
Cara mengaktifkan fitur Dark Mode di Microsoft Edge Terbaru
1. Buka browser Microsoft Edge seperti biasa. Pada halaman awal, silahkan klik tombol titik tiga yang ada di ujung kanan atas.
2. Setelah itu pilih bagian “Settings”.
3. Kemudian pilih bagian “Appearance”, pada bagian Default theme klik tombol dropdown dan pilih yang “Dark”.
4. Selamat sekarang browser Microsoft Edge kamu sudah menjadi dark mode.
Nah sobat, itulah cara termudah untuk mengaktifkan fitur dark mode (mode gelap) pada browser Microsoft Edge terbaru. Semoga tutorial ini bisa diterapkan dengan mudah dan bermanfaat bagi kamu yang membaca. Cukup sekian, wassalamu'alaikum and Be Prepared!